Remake Kdrama Populer "Princess Hours" Setelah 15 Tahun, Bagaimana Menurutmu?




Tahun 2006, komik popular "Goong" atau "Princess Hours" diadaptasi ke drama. Drama ini begitu hit di masanya dan bahkan sampai ke berbagai negara hingga berkontribusi mengenalkan Hallyu Wave saat itu. Pemeran utama dramanya ialah Joo Ji Hoon, Yoon Eun Hye, Song Ji Hyo dan Kim Jung Hoon. Dramanya begitu populer dengan rating tertinggi 26 persen.

Pada 5 Maret, dikabarkan bahwa drama ini akan diremake setelah 15 tahun. Drama ini akan diproduksi oleh perusahaan produksi yang sama pada tahun 2006, Group 8. Sementara Jae Dam Media bertanggung jawab memegang hak dan manajemen dari komik dan Group 8 juga telah menandatangani kontrak untuk remake kdrama. 



Setting dari drama "Princess Hours" ini saat Korea Selatan masih ada monarki, menceritakan seorang gadis SMA yang dibawa ke istana dibawah perjanjian pernikahan antara Raja Korea sebelumnya dan Kakek gadis tersebut.

Dramanya sendiri termasuk 10 top drama Korea di tahun 2006, bahkan sangat hit di negara Asia. Berkat kesuksesannya, dibuatlah season keduanya dengan judul 'Prince Hours' (2007), yang dibintangi Se7en, Heo Yi Jae, Kang Doo, dan Park Shin Hye.

Komik yang diterbitkan pada 2002-2012 bukan saja dibaca oleh pembaca Korea Selatan, bukunya pun banyak dibaca oleh pembaca dari Jepang, Taiwan, Thailand dan Perancis. Komiknya semakin populer ketika diadaptasi oleh MBC dengan judul "Prince Hours" tahun 2006. Sejak itu sekuelnya, adaptasi, musikal, kisah tambahannya, dan merchandisenya juga terus diproduksi berkat kepopulerannya.

Pimpinan Hwang Nam Yong dari Jae Dam Media mengungkapkan, "Penting untuk menghasilkan konten baru namun kami juga berpikir bahwa penting juga dari sudut pandang kekayaan intelektual, penting untuk membuat ulang dan memberikan kehidupan baru pada konten yang sudah ada. Drama ini akan menjadi bagian vital dalam perluasan IP."


Bagaimana menurut kalian?

Saat ini di Korea sedang gencar-gencarnya memvoting dan menyuarakan keinginannya di komunitas online untuk favorit aktor aktris netizen Korea. Peran Shin Chae Kyung yang mereka inginkan diantaranya Kim Hye Yoon, Kim Yoo Jung,  No Jung Eui, dan Jo Soomin. Sedangkan untuk peran Lee Shin, ada aktor Lee Young Dae, Lee Jae Wook, Hwang InYeop dan Lee Do Hyun. Sementara untuk karater Song Ji Hyo aktris-aktrisnya adalah Han Ji Hyun, Go Min Si, GO Yoon Jung, Moon Gayoung, Jung Dabin, dan Kim So Hyun.


Kim Hye Yoon, Kim Yoo Jung, Noh Jung Eui, Jo Soo Min

Kim Young Dae, Hwang In Yeob, Lee Jae Wook, Lee Do Hyun

source:kdramalist link 1 link 2

artikel ini disusun dan diterjemahkan oleh korenesiacom

Komentar