Review Kdrama MBC 'Come and Hug Me', Jang Ki Yong dan Jin Ki Joo

Baru saja Author selesai menonton Kdrama MBC 《Come and Hug Me》 hingga episode 8. 😀 Sebelumnya penulis tidak sama sekali menonton drama terbaru dan hanya update gambar-gambar drama yang terbaru. Namun karena penasaran akhirnya nonton juga. Sebelumnya author nonton Miss Hammurabi, tapi setelah ini baru aku akan review. Semangat.

Tiba-tiba ingin sekali buat review  dan sudah lama tidak menulis akhirnya aku nulis juga. Website Korenesia sudah tidak ada, jika ada yang berminat mengembangkan website dari awal sila hubungi twitter atau Instagram Korenesia ya. 😉


MBC "Come and Hug Me" - Naver pic
MBC 'come and hug me' - naver pic

Mbc 'Come and hug me' - naver pic

Sinopsis *spoiler alert*
Sebelum sinopsis, mari kenali dulu pemainnya ya. 
Jang Ki Yong sebagai Yoon Namoo/Chae Do Jin dan Nam Da-Reum sebagai Namoo muda.
Jin Ki Joo Sebagai Gil Nak-Won/Han Jae Yi dan Ryu Han Bi sebagai Nak-Won muda.
Seiring bertambah epsidoe, pemerannya bertambah. Seterusnya dapat dilihat di kotak gambar di bawah (source Asianwiki)

screen shot tanpa edit - (c) asianwiki kdrama MBC "Come and Hug Me"
Jang Ki-yong & Jin Ki-joo

Nam Da-reum & Ryu Han bi

Drama ini tentang seorang pria dan wanita yang memiliki trauma masa lalu dan mereka saat itu masih muda sekali, hal ini dikarenakan kejadian kasus pembunuhan berseri di lingkungan tempat mereka tinggal. Nam Da-Reum sebagai Yoon Na-Moo mengetahui bahwa Ayahnya aneh dan gila, bahkan ia tahu ayahnya adalah pembunuh. Ryu Han Bi sebagai Nak-Won adalah teman SMP Na-Moo dan sekaligus tetangga yang sedikit jauh dari rumah Na-Moo. Keduanya saling menyukai, namun karena suatu hal, ayah Na-Moo membunuh orang tua Nak-Won. Keduanya berpisah dan bertemu setelah beberapa tahun, mereka sudah dewasa. Mereka juga mengganti nama mereka, meski begitu, keduanya tetap mengenali wajah yang disukainya.

Do-Jin aka Na-Moo bekerja sebagai detektif. Ia sangat peduli dengan keluarga korban, itulah caranya untuk menebus kejahatan yang dilakukan ayahnya. Sementara Jae-Yi bekerja sebagai aktris, ia mengikuti jejak karir ibunya yang sangat terkenal sebagai aktris. Sejak kematian orangtuanya, Jae-Yi menderita trauma yang membuatnya mudah panik ketika mendengar berita tentang peristiwa masa lalunya.



Ceritanya termasuk gelap karena di awal episode sudah memperlihatkan cerita misteri dan kriminal walau begitu tetapi ada sedikit pemanis seperti saat Na-Moo bertemu Nak-Won pertama kalinya pada musim semi. Meski Author sudah tahu ini melodrama, entah kenapa tertarik dengan ceritanya. Aku kira tidak akan suka dan tidak ingin melanjutkannya tetapi ceritanya terasa baru dan rasanya sudah lama tidak melihat dan menonton genre ini. Walaupun sebelumnya drama 'Let's Hold Hand Tightly and Watch the Sunset' adalah melodrama, tetapi tidak ada genre kriminalnya. Tentu pasti genre seperti ini mengingatkan pada drama 'When You Were Sleeping', tetapi drama baru ini tidak ada sama sekali fantasy-nya jadi aku tertarik juga. Drama ini akan author tunggu tiap episode karena aku pikir Jang Ki Yong dapat diandalkan akan kemampuan aktingnya. Good job Jang Ki Yong!


Hubungan Chae Do-Jin dan Han Jae-Yi pasti banyak yang menentangnya, termasuk kakak Han Jae Yi dan ibu angkatnya Chae Do Jin. Tapi yang paling susah dihadapi biasanya dari pihak cewek, kakak Han Jae-Yi. Selama Ayah Do-Jin masih hidup keduanya akan sulit bersama menurut ku, meskipun di sinopsis utamanya itu mereka akan bersama menghadapi tantangan yang mereka dapati sejak masih muda, dan pasti menyakitkan, tapi kalau di drama semuanya bisa terjadi, pastilah mereka bisa. Masalah pastinya juga akan semakin berat karena wartawan yang tertarik dengan kisah mereka dan ingin mengambil untung dari peristiwa tersebut.

Aku sangat suka dengan rasa kekeluargaan dari hubungan So-Jin dengan Na-Moo aka Chae Do Jin, mereka sangat dekat. Sementara aku curiga dengan kakak Nak-Won aka Jae-Yi. Sepertinya dia menyukai Jae-Yi dan kalau tak salah dia itu diadopsi. Karena Ayah Jae-Yi seorang detektif atau jaksa dan beliau orang baik maka dia diadopsi. Tapi mungkin saja perkiraanku salah.😅

Nam Da-Reum, seperti biasanya memperlihatkan aktingnya yang sangat bagus. Co-star Nam Da-Reum, Ryu Han-Bi, karakternya dan aktingnya juga sempurna, pas sekali saat author melihatnya di sini. Baru pertama lihat dia di sini tapi ternyata dia juga sudah berpartisipasi dalam sejumlah judul drama, seperti Entourage, Argon, Live up to Your Name dan beberapa drama lainnya.



Jang Ki-Yong, meskipun dibilang baru untuk akting, tentunya tidak menyampingkan beberapa drama yang dibintanginya sebelumnya, tetapi karakternya begitu kuat dan cocok untuknya, apalagi saturinya ituuu~ semakin membuat tertarik dengannya 😗. Aku suka sekali saat ia memerankan karakter Jung Nam-Gil di 'Go Back Couple'. Lalu, Jin Ki-Joo, karakternya mudah senyum, kuat namun di saat bersamaan ia lemah begitu traumanya kembali menguasai dirinya.
Ternyata Sunbae-Nim Han jae-Yi ini sering aku lihat di drama 18 vs 29, Two Outs in 9th Inning dan Vampire Prosecutor. Dia itu mirip Han Hyo Joo, menurutku sih. 😊
Ceritanya juga memberikan peringatan kepada kita jika seorang kriminal dan mempunyai anak, bukan berarti anaknya juga dipandang rendahan seperti kriminal. Jika ia pintar dan berpendidikan dan tidak digunakan dengan hal negatif, tentu hal positif akan tetap mengalir pada dirinya.

Penulis drama, Lee A-Ram, ternyata masih baru sebagai penulis, ia baru menghasilkan drama spesial di tahun 2013. Setiap pekerjaan pasti ada kesulitan dan keberuntungannya, mungkin akhirnya ia berhasil membuat karyanya dijadikan drama tahun ini. 😀 Drama sebelumnya itu juga melibatkan 'trauma'. Karena baru juga, aku tidak bisa menebak dan membaca ke mana jalan ceritanya. Namun sebagai Author, aku bisa menebak sedikit ceritanya, tetapi kadang ide penulis juga susah ditebak apalagi karyanya dapat dihitung.

Sebelumnya aku tidak memperhatikan kalau sebelumnya yang dipilih adalah Suzy dan Nam Joo-Hyuk, sedikit lega sebenarnya karena aku pikir mereka tidak akan cocok memerankan kedua karakter tersebut. (*bukannya tidak suka karena aku menilai dari kemampuan mereka berakting, meskipun juga sudah berkembang kemampuannya)
Menurutku Jang Ki Yong dan Jin Ki Joo cocok, walaupun mereka adalah pilihan kedua saat dicasting.


Drama ini wajib ditonton dan diikuti sampai habis!

Terima kasih sudah membaca review versi Korenesia ya 😃😁😀

Ditulis oleh Korenesiacomblogger